SUDAHKAH ANDA SHOLAT ???

Rabu, 02 Juli 2014

Ekslusifnya Perasaan Malu



Dulu ketika ramadhan jarang sekali menjumpai orang makan, minum  atau merokok di siang hari, karena mereka malu dengan yang berpuasa. Sekarang lihatlah di tempat-tempat umum, beberapa orang dengan santainya makan, minum atau merokok. Nampaknya perasaan yang bernama “malu” sudah menjadi sesuatu yang ekslusif yang tidak semua orang bisa memilikinya. Atau jangan-jangan sebentar lagi seorang muslim akan malu menunjukkan identitas keislamannya? Na’udzzubillah…
Malu kepada Allah SWT seharusnya menjadi perisai diri seorang muslim. Jika rasa malu kepada Allah  tertanam dalam jiwa manusia, maka tentunya ia juga malu kepada sesamanya jika melakukan hal-hal yang dilarang oleh Allah dan bertentangan dengan hati nurani manusia.

0 komentar:

Islam dengan Al Qur’an sebagai kitab sucinya adalah agama yang sempurna*****mencakup segala aspek kehidupan yang mengatur manusia dari tarikan nafas pertama didunia hingga hembusan nafas terakhir hidup manusia ****** bahkan mencakup pengetahuan kehidupan setelah kematian. *****Sehingga tidak perlu diragukan lagi kebenaran Al Qur an dan Sunah Rosululloh sebagai pedoman hidup umat Islam.*****Dan janganlah kita berbuat dholim dengan menambah atau mengurangi ajaran Allah ini.*****Cukuplah bencana yang bertubi-tubi mendera negeri ini mengingatkan kita.