SUDAHKAH ANDA SHOLAT ???

Senin, 25 November 2013

BUNGLON-BUNGLON BERDASI



Dalam sebuah organisasi sering kita jumpai orang yang suka berbuat sesuatu supaya mendapat pujian, pangkat, jabatan, atau apapun yang bisa membuatnya senang. Orang seperti ini biasanya adalah seorang yang ambisius dan oportunis..
Baginya seorang teman kerja tidaklah dipandang sebagai teman seperjuangan tapi saingan apalagi teman kerja yg memiliki kemampuan/ potensi melebihi dirinya dianggap rival terberatnya. Untuk itu dia akan melakukan segala cara demi mengamankan posisinya.
Tahukah anda, kehilangan kedekatan dengan atasan dan kehilangan jabatan bagi orang seperti ini  adalah sebuah musibah melebihi musibah kematian, karena pada dasarnya dia sudah melupakan urusan akhirat,sehingga dgn sekuat tenaga dia akan mencapai keinginannya atau mempertahankan apa yang sudah diraihnya sampai titik darah penghabisan. Tak peduli dampak yang akan merugikan orang lain.
Orang yg seperti ini akan merasa aman dan hidup makmur bila atasannya berkepribadian sesuai dengan harapannya. Namun sebaliknya dia akan mati kutu bila atasannya manusia idealis yang memiliki prinsip. Lidahnya akan tumpul tak bertuah di hadapan pemimpin yang jujur, amanah, bertanggung jawab, adil, dan bijaksana.
Berita buruknya apabila dalam sebuah komunitas maupun sebuah organisasi ada berkeliaran bunglon-bunglon berwajah manusia seperti ini, itu pertanda komunitas dan organisasi tersebut tidak sehat, pemimpinnya tidak mempunyai kepribadian, tidak bertanggungjawab serta sikap amanahnya diragukan
Di akhir tulisan ini muncullah sebuah pertanyaan adakah orang-orang yang mempunyai ciri-ciri tersebut di sekitar kita?
Up’s……jangan buru-buru mencari!
sebelum kita melihat kiri kanan, sebaiknya berkacalah dahulu periksa dengan seksama mungkin ada satu dua ciri yg sama pada diri kita atau bahkan semua ciri diatas telah melekat pada diri kita. Kalau hal ini yg terjadi, mungkin sudah saatnya kita membenahi diri, menata hati, pikiran dan perbuatan agar menjadi manusia yang lebih bermartabat.

(sumber: indonesiaindonesia.com)

0 komentar:

Islam dengan Al Qur’an sebagai kitab sucinya adalah agama yang sempurna*****mencakup segala aspek kehidupan yang mengatur manusia dari tarikan nafas pertama didunia hingga hembusan nafas terakhir hidup manusia ****** bahkan mencakup pengetahuan kehidupan setelah kematian. *****Sehingga tidak perlu diragukan lagi kebenaran Al Qur an dan Sunah Rosululloh sebagai pedoman hidup umat Islam.*****Dan janganlah kita berbuat dholim dengan menambah atau mengurangi ajaran Allah ini.*****Cukuplah bencana yang bertubi-tubi mendera negeri ini mengingatkan kita.